Aug 15, 2012
[Shoujo] I Give My First Love To You
Judul: I Give My First Love To You
Judul Asli : Boku no Hatsukoi o Kimi ni Sasagu
Mangaka : Aoki Kotomi
Penerbit : M&C
Kategori : Shoujo
Genre : Romance, School, Drama
Kakinouchi Takuma adalah seorang bocah yang memiliki penyakit jantung. Keadaan tubuhnya yang lemah membuat dirinya sering dirawat di rumah sakit. Di sanalah dia bertemu dengan Taneda Mayu, anak perempuan dari dokter jantung yang merawatnya. Karena Takuma sangat sering dirawat di rumah sakit sejak kecil, dia pun jadi dekat dengan Mayu. Meskipun mereka masih SD, namun berada dalam jarak dekat dalam waktu yang lama sepertinya membuat mereka menyukai satu sama lain. Suatu hari, tanpa sengaja Mayu mendengar perkataan ayahnya bahwa Takuma tidak dapat bertahan hidup sampai berumur 20 tahun. Shock mendengar kabar tersebut, Mayu menjadi over protective terhadap Takuma. Mayu berusaha sekuat tenaga untuk menemukan cara agar Takuma dapat sembuh. Sampai akhirnya, Takuma berjanji pada Mayu bahwa dia akan menikahi Mayu di masa depan saat mereka dewasa.
Overview
Harus saya akui bahwa saya sebenarnya kaget dengan komik ini. Awalnya saya tidak tertarik. Saya sudah melihat komik ini sekitar 2-3 minggu di rak buku sebelum akhirnya saya meminjamnya. Apa mau dikata, untuk ukuran Shoujo manga, kualitas gambarnya bisa dibilang, um... di luar perkiraan. Tapi, ternyata ceritanya bagus dan menjanjikan serta sepertinya bakal menjadi sebuah manga tear-jerking. Boku no Hatsukoi o Kimi ni Sasagu adalah sebuah manga karya Aoki Kotomi dan sebenarnya merupakan sebuah spin-off dari karyanya yang lain, Boku wa Imōto ni Koi o Suru. Namun, manga ini sepertinya memiliki kualitas yang lebih bagus dari pendahulunya. Boku no Hatsukoi mendapatkan penghargaan Shogakukan Manga Award 2008 untuk kategori Shoujo. Selain itu, manga ini juga diadaptasi menjadi sebuah live-action film berjudul "I Give My First Love To You." (Harus dicari, nih!). Bagi yang suka film - film romance yang tear-jerking, silahkan dicari filmnya. Tapi hati - hati, ya. Filmnya sudah pasti jadi spoiler untuk manganya. Yang gak suka spoiler, just stick to the manga, oke?
Mari kita bicara soal kualitas gambar. Saya terlambat baca manga ini gara - gara kualitas gambarnya yang,..... Tidak biasa. Untuk ukuran shoujo manga, "I Give My First Love To You" memiliki gambar yang di bawah rata - rata dan tidak konsisten. Terkadang gambarnya bagus, lalu tiba - tiba berubah jadi kurang bagus. Satu hal yang paling mengganggu saya adalah proporsi tubuh. Volume 1 dari "I Give My First Love To You" menceritakan tentang masa - masa SD Takuma dan Mayu. Tapi, stye gambar dia terlalu slender dan langsing sehingga mereka berdua terlihat seperti anak SMP, atau malah SMA. Yang membedakan hanya mereka lebih pendek dari orang dewasa. Well, karena orang dewasa jarang muncul, jadi banyak adegan yang sebenarnya dilakukan oleh anak SD, jadi gak keliatan awkward nya soalnya tanpa sadar kebayang kalau itu anak SMA.
Namun hal tersebut untungnya dapat ditutupi oleh cerita yang bagus dan bisa dibilang berat. Karakter - karakter utama memiliki tujuan sendiri - sendiri dan banyak yang memiliki pergulatan hati yang cukup berat. Mayu yang ingin selalu bersama Takuma dan sebisa mungkin menjaganya, dan Takuma yang tidak tahu menahu soal nasibnya dan ingin selalu bersama Mayu. Volume 2 memberikan twist yang sangat menarik dan juga karakter karakter baru. Twist di volume 2 bisa dibilang adalah titik tolak dari manga ini. cuma karena 1 hal, sikap salah satu karakter dan pendiriannya berubah dengan drastis dan merubah jalan cerita ke arah yang lebih menyakitkan. Harus diingat bahwa cerita ini adalah sebuah cerita tear-jerking. So, far adegan komedi yang ada sangat sedikit dan bisa dihitung dengan jari. Seringkali 2-3 chapter lewat tanpa ada adegan komedi. Harus digaris bawahi bahwa "I Give My First Love To You" adalah sebuah manga yang full drama.
Conclusion
Meskipun gambarnya sering membuat dahi berkerut dan jengkel, namun cerita dan alur yang ada bisa memperbaiki dan menutupi hal tersebut. Dari total 12 volume, sudah 2 volume yang keluar, dan cerita yang ada belum mengecewakan. Twist dan arah cerita sangat membuat penasaran dan juga sakit hati saat membaca. Saya gak akan ngomong banyak soal gambar. Tapi "I Give My First Love To You" adalah sebuah komik yang layak untuk dibaca. Kesampingkanlah masalah gambar, maka kita akan mendapat cerita yg berkilauan dan mungkin menyayat hati.
I Give My First Love To You
Art : 3,5/10
Story : 9/10
Overall : 6,2/10 (jatuh karena art)
This manga is for : Mereka - mereka yang menyukai cerita yang bagus dan drama berat. Dan juga terutama untuk mereka yang tidak terlalu peduli sama art yang kurang berkenan.
Last Words : Cerita yang luar biasa dengan art yang kurang begitu bagus. Buanglah pemikiran soal art yang kurang dan terima ceritanya yang penuh dengan drama, maka kalian akan mendapatkan manga berkualitas tinggi.
Judgement: RECOMMENDED!
EDIT:
Harap diperhatikan bahwa mulai nomor 5 ke atas art Aoki Kotomi mulai stabil dan menjadi jauh lebih baik. Berikut adalah nilai setelah artnya membaik:
Art : 6/10
Story : 9/10
Overall : 7,5/10
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
cerita akhirnya gimana ?
ReplyDeletemau beli tp masih bingung ni.
kalo sad ending ga mau beli aq :(
Jujur saya sendiri belum baca sampai selesai berhubung di Indonesia saat ini memang belum terbit sampai selesai.
ReplyDeleteSaya gak bisa ngasih jaminan apa2 soal cerita akhirnya.
saya sudah nonton film nya..dr awal lihat sdah ketebak film nya adaptasi dr komik..critanya memang bgus dan ending nya 'sad', jd tdk terlalu penasaran jg sma komiknya krn admin page ini menjelaskan dgn ckup baik, yg mau sya tnyakan apakah komik ini bru terbit di indonesia pdahal sya nonton filmnya sdah dr thn lalu.. :)
ReplyDeleteTerbitnya kira2 tahun lalu. Saat ini masih volume 9 :)
Deletekalau di salatiga sudah sampai volume 11
ReplyDeletedimana itu ?, nitip dong
Deletekomiknya sampai 12 kok :v kalo mau sih aku punya sampai jilid 12 :v
Deletekalo gak salah ending komik sma film beda...
ReplyDeleteklo di komiknya takumanya akhirnya hidup trus nikah sma mayunya trus punya 2 anak cewek sma cowok...
Ia emang beda karena ada salah satu fans mengirimi Aoki Kotomi surat dan surat itu berisi request agar Cerita nya dibuat Takuma hidup bahagia.. :-D jadi happy ending dehh.. ;-)
DeleteAku udh baca smpe akhir, tp gk ngrti akhirnya itu takumanya tetep hidup ato cumn byangan sih punya 2anak itu :|
ReplyDeleteBaca online? Dimana?
DeleteBaca online? Dimana?
Deletetakuma selamat dari operasi jantungnya :v maka ada bayangan anak-anaknya dn mayu dn takumanya :v
Deleteada yang tau tempat baca onlinenya dimana? aslih pingin banget baca :"(((
ReplyDeleteini komiknya gk baca online tapi langsung buku :3 aku juga nyari komik ini dn mau baca online tapi gk ada
Delete#bantu_jawab
mau beli, tapi dimana ?, kasih tau dong
ReplyDeleteitu komik lama yng kayaknya gk bakal terbit lagi deh,tapi coba pinjam di tempat pinjam komik lengkap pasti ada
Deletebener bener suka ama ini komikk. ceritanya keren banget.
ReplyDeletepengen banget punya kisah cinta kayak mayu and takuma,mereka bener" saling mencintai...iri bangett.
uda beli komiknya tapi masih kurang yang ke2-6 nya :( pengen beli tapi bingung beli dimana...
aku punya lengkap ceritanya seru sih tapi mesum a:3 akhirnya juga membahagiakan sayang kou sama mati :( takuma selamat dari penyakit jantungnya :D keren deh tapi komiknya udah dibuang mama ku katanyanya mesum berat gk dibolehin baca lagi -_-
ReplyDelete